Rabu, 04 Oktober 2017

cara menggemukan badan



Cara Cepat Menggemukkan Badan Alami Tanpa Obat




Anda memiliki permasalahan berat badan? Anda adalah orang dengan berat badan yang belum ideal? Berikut ini adalah beberapa cara menggemukkan badan dengan cepat dan sehat, yang pastinya bisa Anda praktikkan sendiri. Mungkin saja Anda adalah yang pernah mencoba berbagai macam cara untuk menggemukkan badan tetapi selalu tidak berhasil. Akhirnya anda pun memilih untuk menyerah dan melupakan tujuan anda tersebut. Lantas bagaimana cara menggemukkan badan yang efektif dan membuahkan hasil maksimal? Simak baik-baik yuk ulasan berikut ini.
Cara Menggemukan Badan Secara Alami Img – Pixabay.com

Cara Menggemukkan Badan dengan Mudah dan Alami

Memiliki tubuh yang ideal adalah idaman bagi setiap insan. Tubuh yang ideal yakni tinggi ideal dan tentu saja berat badan ideal. Berat badan yang ideal tidak akan Anda dapatkan jika Anda tidak mau memperhatikan pola makan dan pola hidup Anda, hal tersebut biasanya di anggap sepele namun memiliki dampak yang cukup signifikan bagi penambahan berat anda.

1. Konsumsi Air Putih
Cara Menggemukan Badan Dengan Air Putih Img – Pixabay.com  
           Cara menggemukkan badan yang pertama, perbanyaklah konsumsi air putih. Mengapa air putih? Jawabannya, air putih berfungsi sebagai fasilitator, mediator, dan transisi untuk nutrisi-nutrisi yang beredar di tubuh manusia. Dengan air putih, darah menjadi lancar dalam mengedarkan sari-sari makanan yang diperlukan tubuh manusia. Jika Anda mengonsumsi banyak air putih, maka nutrisi-nutrisi tadi akan lebih cepat terserap oleh tubuh dan hasilnya tubuh Anda akan menjadi cepat gemuk. Cara ini cukup mudah dilakukan di rumah, takaran air yang diperlukan manusia dalam sehari harus seimbang dengan tenaga yang ia keluarkan. (Baca lainnya: Cara Alami Menurunkan Berat Badan)
2. Perhatikan Cara Mengunyah Yang Benar
          Cara menggemukkan badan selanjutnya juga cukup mudah. Perhatikan cara mengunyah Anda. Kunyahlah makanan Anda dengan jumlah kunyahan yang tepat. Jika makanan belum benar-benar halus, tetapi Anda sudah menelannya, makanan akan sulit dicerna. Sebaliknya, makanan yang telah halus (dikunyah dengan benar) akan mempermudah kinerja usus dalam mencerna makanan. Jadi, sari-sari makanan akan lebih mudah diserap oleh tubuh. Selanjutnya, istirahatlah cukup dan kurangilah begadang. Kenapa? Manusia bukanlah sebuah robot, ia butuh waktu untuk beristirahat. Nah, bagaimana Anda akan gemuk jika waktu untuk Anda istirahat saja kurang. Cara yang satu ini sangat mudah bukan?
3. Makanlah dengan Teratur
        Tips menggemukkan badan selanjutnya yaitu dengan cara makan teratur. Ingatlah jam makan Anda, jangan kebiasaan menunda-nunda waktu makan Anda. Jika Anda terbiasa menunda waktu makan Anda, kapan Anda akan gemuk? Malahan tubuh Anda bisa sakit dan terserang maag. Ngeri kan? Ada baiknya mengatur waktu makan dengan jadwal yang jelas. Kemudian, minumlah susu secara teratur. Dalam sehari, Anda boleh mengonsumsi paling tidak dua gelas susu per hari jika ingin gemuk. Susu yang Anda konsumsi tersebut mengandung banyak nutrisi yang bagus untuk tubuh, akan mudah diserap dan dicerna oleh tubuh. Selanjutnya, berhentilah merokok dan olahraga secara rutin.
4. Minum Ramuan Penggemuk Badan Alami
          Cara gemukkan badan selanjutnya yakni dengan minum ramuan alami kunyit dan buah kelapa. Bagaimana mengolahnya? Kunyit dan kelapa terbukti ampuh menaikkan berat badan. Caranya, ambillah perasan kunyit dan campurkan dengan santan perasa kelapa. Rebuslah air kunyit dan santan itu beberapa menit. Minumlah secara rutin sebelum tidur. Anda harus melakukannya secara rutin, setiap hari. Lihatlah hasilnya dalam beberapa hari, berat badan Anda akan meningkat dan nafsu makan semakin bertambah baik.

5. Olahraga Secara Teratur
Cara Menggemukan Badan Dengan Olahraga Img – Wikipedia.org
       Agar tubuh cepat gemuk maka metabolisme tubuh harus dijaga. Cara terbaik untuk meningkatkan metaboslisme tubuh yaitu dengan melakukan olahraga yang teratur. Olahraga yang dilakukan tidak harus berat, misalnya bisa melakukan olahraga ringan seperti jalan di pagi dan sore hari, bersepeda, dan olahraga ringan lainnya.
6. Istirahat Yang Cukup, Hindari Begadang
        Saat semua nutrisi terpenuhi biasanya tubuh membutuhkan waktu istirahat untuk menyerapnya. Sehingga nutrisi bisa terserap dengan baik dan segera membentuk tubuh. Dengan demikian berat badan anda akan bertambah dengan cepat. Selain itu hindarilah begadang, karena begadang akan membuat metabolisme tubuh tidak setabil dan membuat tubuh jadi kurus. Lakukan istirahat yang cukup minimal 8 jam setiap harinya. (Menarik: Cara Mengecilkan Baha dan Betis)
Selanjutnya, apabila sudah melakukan berbagai usaha namun Anda tak kunjung gemuk, ada baiknya mencoba untuk periksakan kesehatan Anda. Tubuh yang sukar gendut mengindikasikan bahwa tubuh Anda kurang begitu sehat. Siapa tahu dalam tubuh Anda mengalami masalah. Beberapa penyakit terdeteksi dapat menyebabkan badan menjadi kurus dan biasanya itu adalah jenis penyakit dalam. Demi kesehatan Anda, jagalah pola hidup Anda secara teratur. Hindari makanan yang mengandung bahan buatan, mulailah mengonsumsi bahan alami. Selamat menggendutkan badan dengan cara menggemukkan badan secara alami ini. Semoga bermanfaat.
https://www.masbroo.com/cara-menggemukkan-badan-secara-alami.html

5 komentar:

Cara Membedakan Kosmetik Asli Dengan Yang Palsu

Cara Membedakan Kosmetik Asli Dengan Yang Palsu Di luar sana sudah sering kita dengar bahwa telah banyak beredar berbagai jenis kosmeti...